Rabu, 30 November 2011

Fasilitas Aplikasi yang Ada di Komputer

nternet (Interconnected Network) adalah sebuah sistem komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia tanpa mengenal batas teritorial, hukum dan budaya, sebagai sarana berkomunikasi dan menyebarkan informasi. Fasilitas-fasilitas dan aplikasi yang dapat digunakan dari Internet (Interconnected Network) antara lain :



Electronic Mail/Email/Messaging
Electronic mail atau surat elektronik adalah fasilitas yang paling sering digunakan di Internet. Dengan fasilitas ini seseorang dapat membuat dan mengirimkan pesan tertulis kepada seorang atau sekelompok orang lain yang juga terdaftar di Internet . ‘Surat’ yang dikirimkan atau diterima tidak terbatas hanya tulisan saja, tapi juga gambar, suara, video, atau aplikasi apapun, tentunya dalam bentuk digital. Penyedia fasilitas ini antara lain : Yahoo Mail, Google Mail, Hot Mail, dll.
Mailing List (Milis)
Aplikasi mailing list merupakan perkembangan dari e-mail. Dengan mailing list kita dapat membentuk kelompok antar sesama pengguna e-mail.
Chatting, Talk, dan Iphone
Dengan fasilitas ini, layaknya teleconference, kita dapat melakukan diskusi dan seolah saling bertatapan secara langsung baik dengan seorang saja atau banyak orangsekaligus dalam satu forum.
Remote Login
Dengan fasilitas ini seorang dapat mengakses program/aplikasi di komputer lain. Fasilitas ini dikenal dengan Telnet.
File Transfer
Fasilitas ini memungkinkan terjadinya pengiriman file dari satu komputer ke komputer lain. Dengan fasilitas FTP (File Transfer Protocol) pengguna internet dapat melakukan upload dan download segala macam file dari internet. Sebuah file dapat berisi dokumen, grafik, program komputer, bahkan video maupun suara yang terekam secara digital.
WWW (World Wide Web)
Fasilitas inilah yang saat ini menjadi sarana utama untuk mencari dan mendapatkan informasi dalam bentuk apapun. Hal khusus yang membedakan W3 dengan fasilitas yang lain yaitu kemampuannya melakukan link dengan informasi atau dokumen (home page) atau alamat internet lainnya lewat aplikasi ini. Fasilitas home page World Wide Web (WWW) sekarang sudah mencapai Web 3.0, dengan perbedaan yang dulunya statis kini menjadi lebih dinamis dan lebih interaktif dengan user.
News Group
News group merupakan aplikasi internet yang berupa electronic bulletin board, yaitu grup atau forum diskusi. Dengan news group ini kita dapat mendiskusikan masalah terbaru atau materi tertentu bersama-sama kapan saja.
Pengembangan dari Fasilitas Dasar
Fasilitas E-Commerce, E-Goverment, E-Banking, VoIP (Voice over IP), Virutal Store dan Virtual Library, merupakan fasilitas pengembangan dari faslitas dasar yang telah ada di internet.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar